Tes Capim KPK, Anggota Pansel Ini Datang Terlambat JAKARTA - Anggota Panitia Seleksi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Yenti Garnasih datang terlambat dalam pelaksanaan tes tahap ke III calon pimpinan KPK.
Padahal acara tersebut diselenggarakan pada pukul 07.00 WIB. Namun Yenti datang sekira pukul 09.03 WIB.
Ketua Pansel KPK Destry Damayanti sudah datang lebih dulu, dan telah mengadakan konfrensi pers sekira pukul 08.00 WIB.
Yanti datang ke Gedung Pusdiklat Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dengan mobil jenis Mitsubishi berwarna hitam, tidak ada raut wajah penyesalan lantaran datang terlambat.
Padahal dari informasi yang dikumpulkan Okezone, para peserta test tahap ke III sudah datang dari pukul 06.00 WIB untuk melakukan tes tersebut.
Sekedar informasi, tes tahap ke III ini akan dilakukan selama dua hari. Hari pertama peserta akan melakukan psikotes dan tes bahasa Inggris, kemudian hari ke dua peserta akan melakukan kegiatan seperti diskusi, persentasi.
Source: okezone